LAMPUNG, HD7.id – Kepolisian Daerah (Polda) Lampung mengeluarkan imbauan resmi kepada masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaan selama masa libur panjang dan akhir pekan peringatan Isra Mi’raj yang telah berlangsung sejak Jumat (16/01/2026).
Berdasarkan analisis data dan pemantauan lapangan, Polda Lampung memprediksi bahwa lonjakan aktivitas wisata dan perjalanan jarak jauh akan terus terjadi hingga akhir pekan ini. Imbauan keselamatan diberikan sebagai upaya preventif untuk memastikan keselamatan dan kenyamanan masyarakat selama memanfaatkan waktu luang.
Kepala Bidang Humas Polda Lampung Kombes Pol Yuni Iswandari Yuyun menjelaskan bahwa perhatian khusus perlu diberikan terhadap faktor keselamatan, terutama mengingat kondisi cuaca yang sering mengalami hujan sehingga meningkatkan risiko jalan licin dan berbagai ancaman lainnya.
“Kami mengimbau masyarakat yang melakukan perjalanan atau kunjungan ke tempat wisata agar selalu mengutamakan aspek keselamatan. Kondisi cuaca yang tidak menentu saat ini menjadi faktor utama yang perlu diantisipasi dengan baik,” ujar Kombes Pol Yuni Iswandari Yuyun pada hari Minggu (18/01/2026).
Menurutnya, lokasi wisata alam seperti kawasan pantai, air terjun, dan perbukitan memiliki potensi risiko yang lebih tinggi, antara lain gelombang tinggi yang tidak terduga, longsor, serta peningkatan debit air yang cepat pada sungai atau aliran air lainnya.
“Kami menyarankan agar masyarakat memilih destinasi wisata yang telah memiliki sistem keamanan dan pengawasan yang memadai. Selalu ikuti arahan dari petugas yang bertugas di lokasi dan jangan memaksakan aktivitas jika kondisi cuaca atau lingkungan tidak mendukung,” jelasnya.
Selain itu, Polda Lampung juga mengingatkan masyarakat yang akan meninggalkan rumah dalam waktu lama untuk melakukan langkah-langkah keamanan yang komprehensif. Hal ini bertujuan untuk mencegah terjadinya tindak kejahatan serta kecelakaan yang mungkin terjadi akibat kelalaian.
“Sebelum berangkat, pastikan semua akses masuk rumah terkunci dengan benar, alat elektronik dan peralatan memasak dimatikan secara menyeluruh, serta koordinasikan dengan tetangga atau pihak pengelola lingkungan untuk melakukan pengawasan berkala,” terangnya.
Dalam hal keselamatan berkendara, Polda Lampung menekankan pentingnya pemeriksaan kondisi kendaraan sebelum melakukan perjalanan jauh, baik untuk kendaraan roda dua maupun roda empat.
“Kita mengingatkan kepada seluruh pengendara untuk memastikan kendaraan dalam kondisi layak jalan dengan memeriksa sistem rem, kondisi ban, kelengkapan lampu, serta melakukan pemeriksaan komponen penting lainnya. Selain itu, sangat dilarang keras untuk berkendara dalam kondisi lelah atau mengantuk,” tegas Kombes Pol Yuni Iswandari Yuyun.
Pengendara juga diimbau untuk selalu mematuhi peraturan lalu lintas, menjaga jarak aman antar kendaraan, serta menyesuaikan kecepatan dengan kondisi jalan dan cuaca, terutama pada jalur yang sering menjadi titik rawan kecelakaan dan daerah yang rawan genangan air.
“Prinsip utama yang harus diingat adalah keselamatan lebih utama daripada kecepatan. Jika kondisi cuaca atau jalan memburuk, segera cari tempat yang aman untuk berhenti dan menunggu kondisi kembali membaik,” tambahnya.
Untuk mendukung keselamatan masyarakat selama libur panjang, Polda Lampung bersama dengan seluruh Kepolisian Resor (Polres) di wilayah Lampung telah menempatkan personel di berbagai titik strategis, termasuk kawasan wisata dan jalur perjalanan utama. Tindakan ini dilakukan untuk memberikan pelayanan, pengamanan, serta tanggapan cepat jika terjadi keadaan darurat.
“Kami telah siap siaga dan memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. Bagi yang membutuhkan bantuan atau informasi terkait keselamatan selama perjalanan, silakan menghubungi unit kepolisian terdekat atau melalui saluran komunikasi resmi yang telah disediakan,” pungkasnya.
Dirgantara7//*

